Mediasurya, Jakarta – Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tampil kompak mengenakan pin emas bergambar Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar, atau yang akrab disapa Cak Imin, saat pelantikan anggota DPR, MPR, dan DPD RI pada Selasa, 1 Oktober 2024.
Pin tersebut terlihat mirip dengan pin yang biasa dikenakan oleh kader PDIP di pecinya.
Sekretaris Jenderal PKB, Hasanuddin Wahid, menjelaskan bahwa penggunaan pin tersebut merupakan bentuk penghormatan kepada kepemimpinan Cak Imin yang dianggap telah membawa banyak perubahan positif bagi partai.
βIni pinnya Gus Muhaimin, kita semua 68 orang anggota fraksi bersepakat dalam pelantikan ini, DPR ini dan MPR, kita memakai pin Gus Muhaimin Iskandar,β ujar Cak Udin setelah rapat paripurna di kompleks parlemen, Senayan.
Lebih lanjut, Cak Udin menambahkan bahwa kepemimpinan Cak Imin telah menjadikan PKB semakin besar, nasional, pluralis, dan inklusif.
Cak Imin sendiri tidak maju sebagai anggota DPR pada periode ini, karena memilih untuk mendampingi Anies Baswedan sebagai calon wakil presiden dalam Pilpres 2024.
Sebelumnya, Cak Imin sempat mengungkapkan keinginannya untuk menikmati masa pensiun setelah dua dekade berkarir di DPR. Ia bahkan bercanda bahwa uang pensiunnya sudah sangat cukup.
“Sehingga kami pamit terutama saya dan Bapak Lodewijk, kami tidak bergabung lagi di DPR memasuki MPP, Masa Persiapan Pensiun,” ungkapnya, sembari menyebutkan jumlah pensiun yang telah ditandatangani.