Mediasurya, Buntok – Pj Bupati Barito Selatan (Barsel), Kalimantan Tengah, H Deddy Winarwan, menekankan pentingnya kerja sama yang solid antar pejabat pemerintah dalam membangun daerah.
Pernyataan tersebut disampaikan saat memimpin pelantikan Pejabat Administrator dan Pengawas di lingkungan Pemkab Barsel, yang diadakan di Aula Bappeda, Buntok, pada Senin (11/11).
“Para pejabat yang dilantik diharapkan dapat menjaga keharmonisan tim, berinovasi, dan berkomitmen dalam mendukung pembangunan daerah,” ujarnya.
Deddy menambahkan bahwa jabatan yang diemban bukan sekadar posisi, tetapi amanah yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab.
Ia juga menegaskan pentingnya menjaga netralitas selama Pilkada 2024, dengan menindak tegas pejabat yang terbukti melanggar prinsip netralitas.
“Netralitas adalah hal yang sangat penting. Kami tidak akan ragu memberikan sanksi kepada pejabat yang tidak mematuhi aturan,” tambahnya.
Pelantikan tersebut telah mendapatkan persetujuan dari Gubernur Kalteng, Badan Kepegawaian Negara (BKN), dan Kementerian Dalam Negeri.
Diharapkan dengan adanya pejabat baru ini, pelayanan publik dapat lebih optimal dan kesejahteraan masyarakat Barsel dapat meningkat. (am)