Puan Maharani Blak-blakan Soal Pembicaraan Antara Megawati dan Budi Gunawan

Mediasurya
Puan Maharani Blak-blakan Soal Pembicaraan Antara Megawati dan Budi Gunawan
Puan Maharani Blak-blakan Soal Pembicaraan Antara Megawati dan Budi Gunawan

Mediasurya, Jakarta — Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP), Puan Maharani, secara terbuka mengungkapkan bahwa terdapat pembicaraan antara Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, dengan Budi Gunawan terkait posisi menteri dalam Kabinet Merah Putih Prabowo Subianto.

Hal ini diutarakan Puan setelah rapat badan musyawarah (Bamus) untuk menetapkan nomenklatur alat kelengkapan dewan (AKD) pada Senin (21/10/2024), di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta. “Ya, pastinya ada pembicaraan,” kata Puan.

Saat ditanya mengenai respon PDIP terkait mantan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) yang kini bergabung dalam kabinet, Puan menegaskan bahwa partai menyambut hal tersebut secara positif. “Positif,” jelasnya.

Menjawab pertanyaan apakah Budi Gunawan akan menjadi jembatan bagi PDIP untuk masuk dalam kabinet jika ada reshuffle, Puan menyatakan akan meninjau perkembangan lebih lanjut. “Kita lihat, ini baru dilantik. Biarkan kabinet bekerja sebaik-baiknya,” ujarnya.

PDIP sendiri telah memastikan bahwa tidak ada kader partai yang ditugaskan masuk ke kabinet pemerintahan Prabowo Subianto–Gibran Rakabuming. Puan menjelaskan bahwa posisi politik partai terhadap pemerintahan akan disampaikan langsung oleh Megawati Soekarnoputri.

“Kami akan mendukung pemerintahan Pak Prabowo di parlemen, namun tidak menempatkan kader di kabinet. Kami tetap akan mendukung pemerintahan Pak Prabowo untuk membangun Indonesia,” ujar Puan setelah pelantikan di Gedung MPR pada Minggu (20/10/2024).

Puan, yang juga menjabat Ketua DPR, menegaskan bahwa dukungan terhadap pemerintahan tidak harus diwujudkan dengan bergabung dalam kabinet. Kolaborasi dapat dilakukan secara konstruktif melalui parlemen.