Barito Selatan

Pulihkan Trauma Anak Korban Banjir, DPPKB3A Barsel dan FAD Gelar Kegiatan Ceria

Akhmad Madani
×

Pulihkan Trauma Anak Korban Banjir, DPPKB3A Barsel dan FAD Gelar Kegiatan Ceria

Sebarkan artikel ini
Anggota Forum Anak Daerah bersama Polwan memberikan trauma healing kepada anak-anak korban banjir di Buntok, Sabtu (26/4). (foto: MediaSurya/akhmad madani)

BUNTOK (MediaSurya) – Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKB3A) Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Kalimantan Tengah (Kalteng), melalui Forum Anak Daerah (FAD) melaksanakan kegiatan trauma healing untuk anak-anak korban bencana banjir.

Untuk mendukung pemulihan psikologis, Forum Anak Daerah mengajak puluhan anak mengikuti aktivitas menggambar, bermain, bernyanyi, serta menerima hadiah, di jalan Tugu Buntok, Sabtu (26/4).

Menurut Ketua FAD Barsel, Angel, kegiatan ini bertujuan membantu anak-anak mengatasi trauma pascabanjir.

“Kami ingin membantu anak-anak ini untuk kembali ceria dan percaya diri setelah mengalami bencana,” ujarnya.

Diharapkan, katanya, kegiatan ini bisa membangkitkan semangat dan kepercayaan diri anak-anak yang terdampak.

“Kami ingin menciptakan suasana yang nyaman dan menyenangkan bagi anak-anak, sehingga mereka dapat melupakan trauma yang dialami akibat banjir,” katanya.

Ia menambahkan, trauma healing menjadi langkah penting dalam mendukung pemulihan mental anak-anak korban bencana.

“Kami berharap anak-anak ini dapat kembali menjalani kehidupan normal dan memiliki masa depan yang cerah,” tambahnya.

FAD Barsel bersama DPPKB3A terus berupaya mengedukasi masyarakat untuk meningkatkan kepedulian terhadap anak-anak terdampak bencana. (am)