BUNTOK (MediaSurya.com) – Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-124 Kodim 1012/Buntok, Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Kalimantan Tengah (Kalteng), terus melanjutkan pembangunan infrastruktur jalan di Desa Talio, Kecamatan Karau Kuala, Selasa (20/5).
Pemasangan cerucuk di sepanjang badan jalan menjadi salah satu sasaran fisik TMMD Reguler ke-124 yang dilaksanakan secara gotong royong oleh Satgas dan warga.
Menurut Komandan Satgas TMMD Reguler ke-124 Kodim 1012/Buntok, Letkol Inf Langgeng Pujut Santoso, semangat kebersamaan yang ditunjukkan masyarakat Desa Talio patut diapresiasi.
“Dengan semangat gotong royong, pekerjaan pemasangan cerucuk bisa berjalan lancar dan cepat selesai,” ujarnya.
Ia mengatakan, kolaborasi erat antara Satgas dan warga menjadi kunci keberhasilan dalam menyelesaikan sasaran fisik TMMD.
“Hal tersebut menjadi bagian strategi kami untuk memaksimalkan pekerjaan dan menyelesaikan target tepat waktu,” katanya.
Ia menambahkan, optimisme tinggi dari semua pihak diharapkan dapat mewujudkan pembangunan jalan yang berkualitas.
“Dengan dukungan bersama, target pekerjaan jalan tersebut bisa selesai sesuai waktu yang ditetapkan,” tambahnya.
TMMD Reguler ke-124 membuktikan peran nyata TNI dalam mempercepat pembangunan desa melalui sinergi bersama masyarakat. (am)